Sepitkom Info - Dalam pembuatan sebuah blog ataupun website ada beberapa faktor yang harus kita siapkan. Nah, salah satu faktornya adalah desain layout yang menarik pengunjung. Desain layout merupakan sebuah tampilan dari sebuah blog. Biasanya desain dalam blog ini disebut dengan template.

Desain template dari sebuah blog bukan hanya sebagai hiasan semata. Ada beberapa manfaat dari penggunaan template ini. Salah satunya adalah mempengaruhi proses pencarian di mesin pencari atau biasa disebut dengan SEO friendly.

Template yang SEO friendly akan membantu blog atau website untuk dapat mencapai rangking tinggi dalam hasil pencarian. Dengan begitu akan menambah jumlah traffic  pada website.

Saat ini sudah banyak website yang menyediakan template blog secara gratis. Terdapat banyak fitur canggih yang disediakan dalam template di website tersebut.Seperti fitur autoresponsive saat website sedang diakses via mobile. Kamu dapat bebas memilih desain yang menarik.


5 Website Penyedia Template Blog Gratis



1. Templateify

Templateify


Templateify merupakan website penyedia  template blog yang menyediakan variasi template yang cukup banyak. Ada beberapa jenis template yang disediakan seperti blog/magazine, fashion, responsive, dan juga portofolio. Kalian bisa langsung mengunjungi website ini jika kalian tertarik.


2. Templatesyard

Tepmplatesyard


Templatesyard adalah salah satu penyedia template website yang ada. Website ini juga cukup terkenal di kalangan blogger dalam pencarian template blog yang berkualitas. Konsep yang dibawakan oleh penyedia website ini adalah konsep minimalis dan elegant. Kalian bisa langsung mengunjungi website ini untuk mencoba salah satu template yang disediakan.


3. Btemplates

Btemplates


Btemplates merupakan penyedia template yang berkualitas di kalangan para blogger. Bagi kalian para blogger pemula yang baru ingin memulai membuat blog, kalian perlu mengunjungi website ini. Website ini menyediakan template website yang kebanyakan digunakan untuk blogger. Templates yang ada di web ini digolongkan dalam beberapa kategori, jadi bisa memudahkan kalian mencari template blog sesuai kebutuhan kalian.


4. Idntheme

Idnthemes


Idntheme merupakan penyedia template blogger yang menyediakan banyak jenis template. Website ini menyajikan template blogger dengan konsep flatdesign dan minimalis. Template yang disediakan juga memiliki banyak variasi dan juga fitur yang canggih seperti SEO optimization. Kalian tidak akan menyesal berkunjung ke website ini, karena template yang disediakan berkualitas dan berbeda dengan yang lain.


5. Sora Templates

Soratemplates


Soratemplates merupakan website penyedia template untuk blogger yang berkualitas dan cukup terkenla di kalangan para blogger. Website ini biasa digunakan para blogger untuk mencari template blogger yang inspiratif. Ada banyak jenis template yang ditawarkan. Tersedia berbagai fitur dan widget yang ada dalam setiap templatenya. Kalian bisa memilih template yang kalian inginkan dengan banyak pilihan yang tersedia. 


Akhir Kata 

Nah itu tadi adalah 5 website penyedia template blogger gratis. Semoga informasi yang sudah disampaikan dapat bermanfaat bagi kalian. Share artikel ini ke akun sosial media kalian dengan menekan tombol sosial media yang tersedia. Jika ada yang ditanyakan silahkan bertanya dikolom komentar.